Unit Samapta Polsek Cileunyi melaksanakan Patroli Dialogis dengan Supir Angkutan Umum di Terminal Bayangan Cileunyi

Suarapolri.com, Cileunyi – Berbagai upaya dilakukan Personil Polsek Cileunyi Polresta Bandung Polda Jabar, untuk lebih dekat dengan Masyarakat atau komponen masyarakat, salah satunya adalah melakukan Patroli sambang dan memberikan himbauan Kamtibmas.

Seperti yang dilakukan oleh Personil Unit Samapta Polsek Cileunyi Polresta Bandung Aiptu Jenal Aripin melaksanakan sambang dialogis dengan Pengemudi Bus sekaligus memberikan himbauan Kamtibmas di Terminal Bayangan Cileunyi Kp. Andir Desa Cileunyi Wetan Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Selasa (9/5/2023)

Baca Juga  Kapolsek Cibuaya Terima Kunjungan Kapolres Karawang di Mako Polsek Cibuaya

Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Jenal Aripin memberikan himbauan kamtibmas kepada pengemudi dan penumpang bus yang ada di terminal Bayangan Cileunyi agar memperhatikan keselamatan dan juga barang bawaan supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Kepada pengemudi bus, juga disampaikan agar tetap berhati-hati dalam menjalankan kendaraannya terlebih lagi saat mencari penumpang dijalan, diharapkan tidak ugal-ugalan di jalan serta memperhatikan baik keselamatan penumpangnya maupun keselamatan pengguna jalan yang lain, tetap mematuhi aturan-aturan lalu lintas dijalan raya,”imbaunya.

Baca Juga  Pelayanan Masyarakat Oleh Unit Lantas Polsek Arcamanik

“Patroli ini bersifat preventif atau pencegahan terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dan aksi tindak kejahatan di siang hari maupun malam hari”, sebutnya.

Di tempat terpisah, Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. menjelaskan bahwa kegiatan sambang dilakukan guna mendekatkan diri kepada masyarakat, agar mempermudah komunikasi dan koordinasi terkait dengan keamanan dan kegiatan kepolisian.

Baca Juga  Personil Gabungan Polsek Cibeunying Kaler Polrestabes Bandung Tindak Pengguna Knalpot Bising

“Kami harapkan dengan hadirnya Polri ditengah-tengah masyarakat Cileunyi dapat tercipta interaksi kemitraan yang baik sehingga ke depan citra polri semakin baik dan situasi Kamtibmas dapat tercipta dengan aman dan kondusif,” tutur Kompol Suharto, S.H.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *