Anggota Polsek Tirtajaya melaksanakan Patroli KRYD pada malam hari menjelang Sahur di Bulan Suci Ramadhan

Suarapolri.com, POLRES KARAWANG – Polsek Tirtajaya Polres Karawang Polda Jabar, Anggota Polsek Tirtajaya Aipda Adang Suhaya,S.H bersama Bripka Guruh Erwanto melaksanakan Patroli KRYD dalam rangka Antisipasi Geng Motor,C3,Pekat,Premanisme,Tauran,Balap Liar dan Gangguan Kamtibmas sekaligus demi menciptakan keamanan dan kondusifitas di lingkungan masyarakat Malam Hari menjelang Sahur di Bulan Suci Ramadhan. Sabtu (25/3/2023).

Melalui kegiatan Patroli KRYD kali ini Anggota Polsek Tirtajaya Aipda Adang Suhaya,S.H bersama Bripka Guruh Erwanto berupaya menciptakan keamanan dan kondusifitas di lingkungan masyarakat pada Malam Hari menjelang Sahur di Bulan Suci Ramadhan, Pada pelaksanaan Patroli KRYD tersebut Anggota Polsek Tirtajaya menghampiri Kumpulan para Pemuda yang sedang Nongkrong di warung pinggir jalan untuk memberikan himbauan Kamtibmas dan Himbauan kepada para pemuda agar selalu menjaga kondusifitas dan Keamanan di lingkungan masyarakat.

Baca Juga  Door to Door System Unit Binmas Polsek Bandung Wetan

Pada kesempatan tersebut Aipda Adang Suhaya,S.H meminta kepada para pemuda untuk segera kembali ke rumah atau ke masjid untuk melanjutkan tadarusnya atau segera melaksanakan membangunkan Sahur dan melaksanakan Ibadah Makan Sahurnya, dan meminta untuk tidak melakukan kegiatan yang membahayakan diri atau orang lain seperti Tawuran. “Ucap Aipda Adang Suhaya,S.H Polsek Tirtajaya”

Baca Juga  Lagi-lagi, Tim Opsnal Sat. Reskrim Polres Biak Berhasil Menangkap Pelaku Pencurian

Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Tirtajaya Iptu Wahyu Kurniawan,S.H menerangkan, saat ini Polri khususnya Polsek Tirtajaya terus berupaya dalam mewujudkan kondusifitas guna mencegah Gukamtibmas di wilayah Hukum Polsek Tirtajaya. terangnya.

Dikatakan juga, Tidak hanya meningkatkan kegiatan kepolisian seperti patroli, namun dengan melaksanakan kegiatan kemanusian seperti Bakti sosial ditengah tengah masyarakat agar kehadiran polri dirasakan oleh Masyarakat seperti yang dilakukan oleh Personil Polsek Tirtajaya tersebut. (Deli)

Baca Juga  Bhabinkamtibmas Polsek Pameungpeuk Bripka Dudi Sambangi Warga Menjaga Keamanan Desa Binaan

(Polsek Tirtajaya Polres Karawang Polda Jabar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *